SMA

Lowongan Kerja PT Persero Batam – Tallyman, Opeator STS, RTG & Mobile Crane, Supervisor Port Facility Security Officer (PFSO)

PT Persero Batam adalah BUMN yang didirikan pada tahun 1973 untuk melakukan pembangunan ekonomi dan investasi di Kota Batam. Kegiatan usaha Perseroan saat ini berfokus pada jasa layanan kepelabuhanan, angkutan darat dan udara, serta property management.

Saat ini PT Persero Batam sedang membuka lowongan kerja/recruitment, bagi kalian yang tertarik ingin bergabung bersama perhatikan kualifikasi dan posisi berikut;

1. Tallyman

Kualifikasi umum:

  • Pendidikan minimal SMA/Sederajat
  • Usia minimal 19 tahun maksimal 40 tahun
  • Laki-laki
  • Sehat jasmani dan rohani
  • Memiliki SKCK
  • Kemampuan komunikasi yang baik
  • Kemampuan bekerjasama dengan tim

Kualifikasi khusus:

  • Pengalaman sebagai Tallyman/Foreman di perusahaan bongkar muat pelabuhan batu ampar lebih diutamakan
  • Tidak buta warna

2. Opeator STS, RTG & Mobile Crane

Kualifikasi umum:

  • Pendidikan minimal SMA/Sederajat
  • Usia minimal 20 tahun maksimal 40 tahun
  • Laki-laki
  • Sehat jasmani dan rohani
  • Memiliki SKCK
  • Tidak berkacamata

Kualifikasi khusus:

  • Memiliki SIO Kelas 1/Kualifikasi Quary Container Crane (STS), Kelas II (RTG)
  • Pengalaman sebagai operator Shore Crane, Reach Stacker & Forklift dipelabuhan Batu Ampar lebih diutamakan

3. Supervisor Port Facility Security Officer (PFSO)

Kualifikasi umum:

  • Pendidikan minimal D3
  • Usia minimal 20 tahun maksimal 40 tahun
  • Jenis kelamin laki-laki
  • Sehat jasmani dan rohani
  • Kemampuan bekerjasama dengan tim
  • Kemampuan komunikasi yang baik

Kualifikasi khusus:

  • Memiliki sertifikasi PFSO
  • Pernah mengikuti training ISPS Code (mempunyai sertifikasi ISPS Code lebih diutamakan)
  • Pernah mengikuti pelatihan K3 (Kesehatan dan Keselamatan Kerja) (Memiliki sertifikat K3 lebih diutamakan)
  • Memiliki kemampuan manajerial yang baik (Kemampuan memimpin tim, koordinasi dengan pihak terkait/otoritas Pelabuhan/kepolisian serta pihak pihak lainnya yang berhubungan dengan kegiatan terminal peti kemas)
  • Pengalaman di Terminal peti Kemas lebih diutamakan

Cara Melamar:

Anda bisa mendaftar diri secara online pilihlah yang seseuai kriteria, kualifikasi dan posisi lowongan kerja yang diinginkan;

hrd@perserobatam.com

Hanya yang memenuhi kualifikasi yang akan di proses, seleksi pelamar tidak dipungut biaya apapun

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *